Berita Sumut

Ditpolairud Polda Sumut Tembak 'Ninja Kapal'

Faeza
mtc/ist
Petugas Buser Ditpolairud Polda Sumatera Utara terpaksa menembak salah seorang ninja kapal karena berusaha melakukan perlawanan saat ditangkap ditempat persembunyiannya.
MATATELINGA, Belawan: Petugas Buser Ditpolairud Polda Sumatera Utara terpaksa menembak salah seorang ninja kapal karena berusaha melakukan perlawanan saat ditangkap ditempat persembunyiannya. 


Menurut Kasubdit Gakkum Polairud Polda Sumatera Utara,AKBP Jenda Bangun , Selasa (22/10/2019) menerangkan bahwa tersangka Budi alias Kindil pelaku pencurian diatas kapal yang sedang lego Jangkar di Boy l terpaksa ditembak petugas dibahagian kakik kirinya karena berusa melawan saat ditangkap.


Sebelumnya rekan rekannya sebanyak 2 orang masing masing Ruslan alias Kunyit, Erwansyah Putra alias Iwan alias Iwan Kodok sudah duluan ditangkap petugas Polairud Polda Sumatera Utara dikawasan Kampung Nelayan Seberang Kelurahan Belawan l Kecamatan Medan Belawan Kotamadya Medan Propinsi Sumatera Utara. 


Kasubdit Gakkum, tersang utama atau dalang pencurian diatas kapal yang sedang lego Jangkar di Boy l tersebut Budi alias Kindil sudah sebanyak 6 kali. Pada umumnya tersangka selaku pemimpin ini sudah  mengakui atas perbuatannya dan ditangkap pada Minggu 20 0ktober 2019 yang lalu. 


Barang yang dicuri oleh kelompok Budi alias Kindil diatas kapal berbagai jenis seperti Parasut Everiting, Baju Everiting, Besi Stik Lesing,Besi Plat Stenlis, Besi untuk Pranca, 20 Kaleng Cat dan mencuri digudang Menara berupa Batrai PLTS sebanyaj 11 unit. Salah seorang anggotanya yang berinsial HDK kini masih diburon petugas dan dihimbau agar segera menyerahkan diri sebelm diambil tindakan tegas dari petugas yang memburunya. 


Kasubdit Gakkum menghimbau kepada pihak peragenan kapal yang kapalnya sedang lego jangkar di Boy l Peraian Belawan.


"bila kapalnya dicuri atau di Ninja maka segera membuat laporan ke Detasemen Polairud Polda Sumatera Utara di Belawan supaya para pelakunya cepat ditangkap petugasnya," kata Jenda Bangun.  (mtc/rompas)


Penulis
: rompas
Editor
: Faeza
Tag:

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.