Berita Sumut

Goll Di Polres Asahan, Ini Wajah Calo CPNS Kuras Duit Rp 48 Juta

Administrator
Mtc/benawi
Tersangka Fahmi Rizal diapit opsnal Jatanras.
MATATELINGA, Asahan: Fahmi Rizal sungguh piawai bersilat lidah. Saking lihainya sampai-sampai pria 27 tahun yang tinggal di Dusun II, Desa Perkebunan Sri Balai, Kecamatan Sei Balai, Kabupaten Batubara, ini mampu menguras duit Rp 48,4 juta.



Ya, saat itu Fahmi mengaku kepada korban, Sulastri bisa memasukkanya sebagai calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kabupaten  Asahan. Kasat Reskrim Polres Asahan AKP Bayu Putra Samara didampingi Kanit Jatanras Ipda Khomaini, kepada Matatelinga.com membenarkan adanya penangkapan terhadap Fahmi, Sabtu (8/7/2017). Fahmi dijerat Pasal 378 KUH Pidana.

Dijelaskan, penangkapan tersangka atas adanya laporan polisi nomor LP/336/V/2017/SU/Res Ash tertanggal 18 Mei 2017. Bayu juga menerangkan kronologis perkara yang telah diperbuat tersangka. Pada 4 Maret 2016 lalu tersangka datang ke rumah korban. Di sana tersangka berjanji bisa memasukkan Sulastri (korban) sebagai CPNS.

Selanjutnya tersangka meminta uang dengan dalih untuk pengurusan serta administrasi sebesar Rp 48.400.000, kepada Sulastri. Namun setelah Sulastri memberikan uang sebanyak itu, tersangka tidak lagi pernah dapat dihubungi dan menghilang hingga setahun lamanya.

Korban yang sudah merasa tertipu dengan ulah Fahmi Rizal akhirnya membuat laporan polisi pada 18 Mei 2017 lalu. "Kami mendapatkan informasi keberadaan tersangka yang sedang berada di rumahnya, selanjutnya opsnal Sat.Reskrim unit Jatanras Polres Asahan melakukan lidik dan setelah dipastikan tersangka berada di rumahnya langsung dilakukan penangkapan," jelas Bayu.



Dari hasil pemeriksaan tersangka mengakui semua perbuatannya, dan uang hasil penipuan tersebut sudah habis untuk foya-foya.

(Mtc/ben)

Penulis
: Mtc/benawi
Editor
: dongan
Tag:CPNSPemkab AsahanBerita Sumutcalomatatelinga.commatatelinga compenipu

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.