Berita Sumut

Kapolda Sumut Resmikan Tiga Polsub Sektor di Polres Nias

Administrator
Matatelinga
MATATELINGA, Gunung Sitoli:   Tingkatkan pelayanan dan keamanan masyarakat di Nias, Kapolda Sumatera Utara Irjen Pol Agus Andrianto resmi membentuk tiga Sub Sektor dibawah naungan Polres Nias.



Peresmian tersebut ditandai dengan penandatanganan prasasti di rumah dinas Bupati Nias Sokhiatulo disaksikan warga dan Wali kota Gunung Sitoli Lakhomi Zalo, Bupati Nias Barat Faduhusi Daeli, Nias Utara Marselinus Ingati Nazara, Jumat (9/11/2018)

"Dibentuk dan diresmikannya tiga Sub Sektor ini untuk memberikan pelayanan dan pengamanan yang terbaik untuk masyarakat. Mengingat wilayah Polres Nias sangat luas," kata Agus.

Jenderal bintang dua tersebut juga berterimakasih atas keinginan empat kepala daerah yaitu Gunung Sitoli, Nias Barat, Nias Utara dan Nias yang menginginkan berdiri Polres pemekaran dari Polres Nias, ini ditandai dengan pemberian hibah tanah kepada Polda Sumatera Utara.



Ketiga Polsubsektor tersebut yaitu Mako Polsubsektor Latu, Mako Polsub Sektor Afulu dan Mako Polsub Sektor Ehoshakozi dibawah Polres Nias.

Agus menjelaskan pembentukan Polres pemekaran dapat cepat terwujud kalau pemerintah setempat sudah mendirikan dahulu bangunan dan fasilitas lainnya, dan mengenai kekurangan akan dipenuhi selanjutnya.

"Hari ini hibah tanah sudah diberikan ke Polri melalui Polda Sumut, atas nama Kapolri Jenderal Tito saya ucapkan terimakasih," ucapnya.

Agus juga menjawab permintaan dari Bupati Nias Sokhiatulo agar didirikan Markas Brimob di Kepulauan Nias. "Saya pikir diadakannya markas Brimob di Kepulauan Nias sangat perlu dan tepat, melihat luasnya wilayah tersebut dan harus menyeberang lautan kalau pengiriman anggota dari Medan, itu sudah direncanakan, yang penting fasilitasnya dulu dipenuhi," pintanya.



Masyarakat di Nias melalui Bupati mengenakan pakaian adat kepada Kapolda Sumut dan Ketua Bhayangkari Polda Sumut Evi Agus Andrianto sebagai bentuk terimakasih karena mau berkunjung ke Kepulauan Nias selama 5 hari dalam rangka kunjungan kerja.

Bupati Nias Sokhiatulo mengatakan banyak pejabat negara dan pemerintah yang datang ke Kepulauan Nias, namun mereka hanya datang dan pergi selama satu hari. Tapi Kapolda dalam kunjungan kerjanya ke Nias dilakukan selama 5 hari. "Saya salut pada Pak Agus, kunjungan kerjanya lama di Kepulauan Nias. Apalagi sampai melakukan uji nyali menerjang ombak dan badai untuk bisa sampai ke pulau Telo," ujarnya.

Sokhiatulo menyatakan masyarakat Nias siap untuk mensukseskan Pilpres dan pileg serta membantu tugas Polri dalam menciptakan situasi aman, damai dan kondusif di Sumatera Utara.

Penulis
: Amr/rel
Editor
: Amrizal
Tag:gunung sitoliKapoldasu Resmikan tiga PolsubMatatelingaTerkinTiga Polsub Sektor di Polres Nias

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.