✕
Berita Sumut

Wali Kota Tanam Benih Padi

Administrator
matatelinga.com
Matatelinga.com,  Wali Kota Medan
Drs H T Dzulmi Eldin S MSi  melakukan
penanaman perdana benih  padi di areal
persawahan Jalan Harmonika, Kelurahan PB Selayang 2, Kecamatan Medan Selayang,
Selasa (12/5).  Penanaman benih padi yang
dilakukan di lahan seluas lebih kurang 5 hektar ini dalam rangka mendukung  swasembada pangan di Kecamatan Medan Selayang,
termasuk menyokong  swasembada pangan di
Kota Medan.



Diharapkan Wali
Kota, benih padi yang ditanam akan menjadi cikal bakal swasembada beras di
Kecamatan Medan Selayang. Eldin yakin jika semua secara kolektif mampu
menggerakkan diri sendiri dari lini tekecil dengan berupaya menanam bahan
makanan sendiri,maka swasembada pangan 
dapat terealisasi.



Di samping itu
mantan Sekda kota Medan ini bepesan kepada berbagai elemen yang terlibat dalam mendukung
swasembada di Kecamatan Medan Selayang, agar melibatkan masyarakat secara
menyeluruh dalam pelaksanaannya, terutama para petani. Sebab, mereka memiliki
pengalaman bercocok tanam, khususnya padi sawah.



Kemudian Wali Kota
berharap kepada Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL)  Pertanian,  supaya mereka harus mampu menjadi simpul
informasi dengan memberikan modul-modul teknologi pertanian, yang dapat
membantu para petani mengefisienkan pekerjaannya tanpa harus mengalami
penurunan kuantitas dan kualitas produk.



“Saya juga
menghimbau kepada ibu-ibu TP PKK Kecamatan Medan Selayang untuk terus
mesosialisasikan tabulapot dan tabulakar kepada masyarakat.  Sosialisasi ini harus dilakukan agar
kecamatan Medan Selayang benar-benar mampu memproduksi bahan pokoknya
sendiri.  Bahkan nantinya bisa menyokong
swasembada pangan di Kota Medan,” kata Wali Kota.



Penanaman benih
padi ini dilakukan Wali Kota langsung bersama unsur Muspika Kecamatan
Medan
Selayang di areal persawahan yang telah selesai di bajak dan siap
tanam.  Benih padi yang ditanam  merupakan benih unggulan dan
mempergunakan
pupuk organik.  Setelah Wali Kota
melakukan penanaman secara simbolis, sejumlah petani langung menyemaikan
benih
padi  dis eluruh lahan tersebut.



Menurut Wali
Kota, hasil panen di Kecamatan Medan Selayang nantinya  diharapkan untuk mendukung pasokan beras di
Kota Medan. Apabila pasokan beras untuk Kota Medan terpenuhi, kemungkinan
didistribusikan ke daerah lain yang  kekurangan pasokan beras. “Kita utamakan (panen)
dulu untuk memenuhi  kebutuhan beras di
Kota Medan,” ungkapnya.



Eldin sangat mengapresiaasi
langkah yang dilakukan Camat Medan Selayang, Sutan Tolang Lubis karena telah
mencanangkan swasembada pangan di wilayahnya dengan menyediakan lahan sekitar 5
hektar untuk ditanami benih unggulan. Wali Kota berharap langkah ini harus diikuti
camat-camat lainnya, sehingga upaya menjadikan Kota Medan swasembada pangan
terpenuhi.  Sebelum Kecamatan Medan
Selayang, Kecamatan Medan Marelan juga telah melakukan penanaman benih padi dalam
rangka mewujudkan swasembada pangan.



Sementara itu
Camat Medan Selayang, Sutan Tolang Lubis mengatakan, penanaman benih
padi
unggulan ini dilakukan dalam rangka mendukugn 
swasembada pangan di Kecamatan Medan selayang. Lahan yang digunakan
 sekitar 5 hektar dari 140 hektar  lahan yang ada.  Selain itu ingin
memperkenalkan kepada sekitar
500 petani yang ada di Kecamatan Medan Selayang untuk mempergunakan
pupuk organik
Jago Tani Hantu. Dengan mempergunakan pupuk organic itu, panen yang
biasanya
dua kali dalam setahun bisa menjadi tiga kali.



“Insya Allah jika
ini dilakukan, maka hasil pertanian bisa meningkat sehingga wasembada pangan di
Kecamatan Medan Selayang bisa tercapai,” jelas Sutan.



Di samping itu
tambah Sutan lagi, pihaknya juga memberikan bantuan bibit tanaman kepada
masyarakat untuk ditanam di perkarangan rumahnya masing-masing. Selain menghijaukan
pekarangan rumah, penanaman bibit tanaman tersebut guna mendukung program Medan
 Berhias (bersih, hijau, asri dan sehat).
 

 
Penanaman benih padi ini turut dihadiri anggota DPRD
Medan Maruli Tua tarigan,  Prof H Sujimin
selaku produsen pupuk organic Ratu Biogen, NPK Jago Tani hantu dan POC hantu,
Dandim 0201 BS diwakili Danramil 04/MK Mayor setia Budi, Danramil 07/Medan
Tuntungan Kapten CZI Sari Mukdin Purba, Koordinator  PPL Kecamatan medan Selayang  Herlina Sembiring, tokoh masyarakat, tokoh
agama serta tokoh pemuda. Selain menamamm benih padi, Wali kota bersama unsur
Muspika Kecamatan Medan Tuntungan melakukan penghijauan di pinggiran Jalan
Harmonika.

(Mt/Hendra)

Tag:

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.