✕
Bola

Pelatih Liverpool Beri Kabar Baik, Lawan Wolverhampton 12 Mei 2019

Administrator
Hand Over
Liverpool VS Wolverhampton
MATATELINGA, Deliserdang:    Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, memberikan kabar baik untuk para pendukung The Reds - julukan Liverpool. Kabar baik yang dibawa pelatih asal Jerman itu adalah terkait tiga pemain penting mereka yang baru didera cedera diperkirakan bisa diturunkan saat melakoni laga pamungkas Liga Inggris 2018-2019 nanti.



Masing masing ketiga nama tersebut yakni,  Jordan Henderson, Andrew Robertson, dan Mohamed Salah. Mereka semua yang mengalami cedera dianggap Klopp bisa dimainkan ketika Liverpool bakal menghadapi Wolverhampton, pada Minggu (12/5/ 2019) malam WIB mendatang. Tentu dengan kembalinya ketiga pemain itu menjadi sebuah kabar baik untuk para pendukung Liverpool.

Pasalnya Salah dan kawan-kawan memerlukan kekuatan terbaiknya untuk meraih kemenangan saat menjamu Wolverhampton nanti. Tiga poin wajib diraih Liverpool untuk membuat mereka berpeluang untuk menjadi jawara Liga Inggris musim ini, itu pun dengan berharap Manchester City menelan kekalahan saat menjamu Brighron & Hove Albion di laga lainnya.



"Ketiga pemain selalu mengatakan mereka hanya merasa sakit yang biasa saja. Henderson mengatakan itu hanya sakit biasa, begitu pun dengan Robertson. Mo –sapaan akrab Salah– juga terlihat baik-baik saja ketika kami merayakan (lolos ke final Liga Champions). Bahkan sehari sebelumnya dia (Salah) terlihat berlarian di luar dan akan kembali masuk ke sesi latihan," ungkap Klopp, seperti yang diwartakan Sportskeeda, Sabtu (11/5/2019).

Kendati senang karena ketiga pemainnya itu berpeluang untuk dimainkan saat melakoni laga terakhir di Liga Inggris 2018-2019, Klopp tetap menyanyangkan masih ada pemainnya yang masih belum fit. Pemain yang dimaksud adalah Roberto Firmino yang masih berkutat dalam proses kesembuhan dari cedera.

Penulis
: admin
Tag:Liverpool VS WolverhamptonMatatelingamatatelinga.commatatelinga comTerkiniliga championssepak bola

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.