Ekonomi

IHSG Tergelincir ke Level 6.525

rizky
GOOGLE
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melemah ke zona merah pada perdagangan pagi ini. Tercatat, IHSG turun 12,56 poin atau 0,19% ke level 6.525,22.
MATATELINGA, Jakarta: Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melemah ke zona merah pada perdagangan pagi ini. Tercatat, IHSG turun 12,56 poin atau 0,19% ke level 6.525,22.



Membuka perdagangan Jumat (22/2/2019), ada 84 saham menguat, 57 saham melemah, dan 122 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp154,50 miliar dari 220,39 juta saham diperdagangkan.

Indeks LQ45 turun 4,09 poin atau 0,4% menjadi 1.020, indeks Jakarta Islamic Index (JII) turun 1,77 poin atau 0,2% ke 714, indeks IDX30 turun 2,12 poin atau 0,4% ke 560,74, dan indeks MNC36 turun 1,00 poin atau 0,3% ke 368,21.

Mayoritas sektor penggerak IHSG melemah, dengan sektor industri dasar memimpin pelemahan sebesar 0,8%. Sementara sektor infrastruktur naik 0,1%.

Adapun saham-saham yang bergerak dalam jajaran top gainers, antara lain saham PT Indo Acidatama Tbk (SRSN) naik Rp3 atau 4,11% ke Rp76, saham PT Timah (Persero) Tbk (TINS) naik Rp40 atau 2,63% ke Rp1.560 dan saham PT United Tractors Tbk (UNTR) naik Rp550 atau 2,08% ke Rp27.050.



Sementara itu, saham-saham yang bergerak dalam jajaran top losers, antara lain saham PT Intikeramik Alamsri Inds Tbk (IKAI) turun Rp5 atau 2,50% ke Rp195, saham PT Visi Media Asia Tbk (VIVA) turun Rp3 atau 1,80% ke Rp164 dan saham PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) turun Rp150 atau 1,68% ke Rp8.775.      

(Mtc/Okz)

Penulis
: Mtc
Editor
: FJR
Sumber
: Okezone
Tag:blibliihsgihsg melemahMatatelingaTerkini

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.