Nasional

Finalisasi Tim Sukses, Prabowo Undang 4 Ketum Parpol


Finalisasi Tim Sukses, Prabowo Undang 4 Ketum Parpol / photo: ist
MATATELINGA, Jakarta:  Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengumpulkan para pimpinan partai koalisi pengusung di kediamannya, Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, sekitar pukul 14.00, Jumat (7/9). Tujuannya, finalisasi susunan tim kampanye nasional.

Pimpinan partai yang diundang adalah Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, Ketua Umum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Presiden PKS Sohibul Iman, dan Ketua Umum Partai Berkarya Hutomo Mandala Putra alias Tommy Soeharto.

Selain itu hadir juga mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Djoko Santoso yang disebut sudah final akan menjadi Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Sandi.

"Pak Djoko Santoso ada, pimpinan partai koalisi ada. Termasuk Pak SBY juga diundang," kata Juru Bicara Tim Prabowo-Sandi, Andre Rosiade.

Andre mengatakan pertemuan yang berlangsung siang nanti dilakukan untuk mematangkan Tim Pemenangan Prabowo-Sandi pada Pilpres 2019.

Menurutnya, seluruh partai pengusung sudah menyerahkan nama-nama kadernya untuk masuk Tim Pemenangan Prabowo-Sandi.

"Untuk memantapkan tim sukses. Memfinalkan, kan materi sudah disusun, nama-nama sudah disetor, kami finalkan," ujar politikus Gerindra itu.

Andre memastikan bahwa Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Sandi bakal dijabat Djoko Santoso, yang juga Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra. Dia menyebut tak akan ada perubahan untuk posisi Ketua Tim Pemenangan.

"Tidak ada perubahan. Pak Djoko Santoso tetap Ketua Tim Pemenangan," kata Andre.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal PAN Eddy Soeparno mengatakan bahwa pihaknya mengikuti rapat Tim Pemenangan Prabowo-Sandi pagi tadi. Rapat langsung dipimpin oleh Ketua Tim Pemenangan Prabowo-Sandi, Djoko Santoso.

"Di situ kami sudah menyempurnakan struktur tim, termasuk nama-nama yang ada di dalam tim tersebut," kata Eddy

Penulis
: Fidel W
Editor
: Fidel W
Sumber
: cnn
Tag:ketua timsesPKSprabowo-sandiprabowo sandisbytimses prabowo

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.