Berita Sumut

Dinas pendidikan Asahan Gelar Festival Tari Gubang

Faeza
mtc/ben
Tari Gubang dikenal oleh masyarakat Asahan memiliki daya magicnya untuk memanggil angin , dan tarian Gubang memiliki makna perahu dan berfungsi untu sarana memanggil angin-angin, tarian Gubang sudah lama sirna tergerus oleh peradaban zaman, dan untuk meng
MATATELINGA, Asahan: Tari Gubang dikenal oleh masyarakat Asahan memiliki daya magicnya untuk memanggil angin , dan tarian Gubang memiliki makna perahu dan berfungsi untu sarana memanggil angin-angin, tarian Gubang sudah lama sirna tergerus oleh peradaban zaman, dan untuk menggugah serta menggali seni budaya asli Dinas Pendidikan Asahan menggelar Festival Tari Gubang, Rabu (20/12/2017).
 
Kepala Bidang Kebudayaan dinas pendidikan Asahan Syamsuddin kepada awak media mengatakan kita akan terus lestarikan warisan kebudayaan tari gubang melalui kegiatan festival tari,sehingga tari gubang dapat di minati kembali oleh generasi muda.

"Dimana tari gubang memiliki arti dan makna perahu yang berguna untuk memanggil angin-angin,  tarian ini cukup kental dengan budaya magicnya dan tarian ini merupakan sejenis ritual memanggil angin demi kelancaran aktifitas para nelayan.Selain itu fungsi utama tari gubang sebagai hiburan dalam acara penyambutan dan upacara adat", ujarnya.
 
Syamsuddin juga  menyampaikan Festival Tari Gubang akan Kita gelar mulai 20 sampai 22 Desember 2017, pelaksanaan  Festival Tari Gubang ini di ikuti oleh 12 gruop peserta tingkat pelajar SMP dan MTS yang ada di Kabupaten Asahan, dengan adanya festival tari gubang ini diharapkan dapat mengembalikan budaya kearifan lokal dan dapat diminati kembali.

"Silahkan kembangkan terus Tari Gubang,untuk melestarikannya, pihak sekolah dapat mempergunakan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) untuk kegiatan tersebut,"pungkasnya (mtc/ben)

Penulis
: Benawi
Editor
: Faeza
Tag:Dinas Pendidikanfestival tari gubangPemkab Asahan

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.