Berita Sumut

Warga Sambut Positif, Distribusi Beras Premium Sachet Sudah Sampai Kepulauan Nias

Faeza
mtc/ist
Distribusi beras premium sachet sudah sampai hingga ke Kepulauan Nias. Hingga saat ini, masyarakat menyambut positif beras premium sachet 200 gram tersebut.
MATATELINGA, Medan: Distribusi beras premium sachet sudah sampai hingga ke Kepulauan Nias. Hingga saat ini, masyarakat menyambut positif beras premium sachet 200 gram tersebut. 



Kepala Bulog Divre Sumut, Benhur Ngkaimi mengatakan sejak di launchingnya beras premium yang dijual Rp 2.500 per sachetnya itu pada 17 Agustus 2018 lalu, masyarakat Sumatera Utara (Sumut) sangat merespon positif pasokan beras premium sachet tersebut terutama warga di Kota Medan.


"Untuk pasokannya sudah kita lakukan di seluruh Sumut termasuk Nias, Sibolga dan kita tawarkan ke semua kedai-kedai dengan harapan bahwa beras saset ini bisa terpampang di kedai-kedai. Dimana,

tujuannya agar tidak ada propokasi beras susah dan ucapan bahwa ada penimbunan beras," ungkap Benhur.



Benhur menjelaskan bahwa pihaknya memproduksi beras premium ukuran sachet itu sangat selektif. Karena untuk bahan bakunya mereka harus benar-benar memilih beras unggulan dari setiap daerah di Sumut.


"Kalau untuk bahan bakunya sendiri kita sangat selektif sekali memilih beras ini. Karena benar-benar harus kita pilih beras unggulan di setiap daerah," jelasnya.



Dengan adanya beras premium sachet ini, Bagi Bulog membuktikan bahwa masyarakat tidak perlu menunggu harus mengumpulkan uang untuk menikmati beras premium. "Karena dengan beras premium sachet yang harganya Rp 2.500 sudah bisa dibeli oleh masyarakat menengah ke bawah," pungkas Benhur. (mtc/fae)

Penulis
: Faeza
Editor
: Faeza
Tag:BulogDistribusi beras premiumMatatelingaTerkini

Situs ini menggunakan cookies. Untuk meningkatkan pengalaman Anda saat mengunjungi situs ini mohon Anda setujui penggunaan cookies pada situs ini.